Halo semuanya, Kali ini kita akan berkenalan dengan fitur pada cPanel File Manager. Kira-kira fitur apa saja sih yang dapat diberikan dan apa saja keunggulannya dibading dengan menggunakan File FTP ? Simak Panduan berikut ini ya.
Fungsi cPanel File Manager
Hadir untuk memberikan Memberikan solusi bagi Anda, untuk mengelola file dengan cepat, seperti Membuat, merubah, serta menghapus dibadingkan dengan menggunakan FTP dan satu lagi fitur untuk memindahkan file ke Sampah sebelum menghapusnya secara permanen, yang tentu dapat dipulihkan.
Untuk membuka pengelola file, klik Manajer File di bagian File.
Kemudian anda akan diarahkan ke Tab baru, berikut tampilan awal pada cPanel File Manager
cPanel File Manager akan memudahkan anda dalam mengelola file,
Anda dapat menggunakan fitur-fitur berikut :
Mencari Sebuah File
untuk mencari sebuah file anda dapat menggunakan menu dibagian atas kanan pada cPanel File Manager dengan menuliskan nama file yang ingin dicari, fitur search akan membantu anda mencari keberadaan file tsb, baik file itu berada didalam direktori public_html maupun direktori lainnya.
File Manager Setting
Untuk mengakses File Manager Setting, klik pada logo settting yang berada diatas paling kanan.
dan berikut adalah tampilan setting pada cPanel File Manager :
- Secara default File Manager akan membuka direktori beranda akun Anda.
Tentunya anda dapat merubah setting tersebut dengan memilih : Web Root (public_html or www) ataupun subdomain yang Anda miliki.
- Pada Linux, file tersembunyi yang berawalan . (dot) tidak akan ditampilkan, tentunya Anda dapat menampilkan file tersembunyi tsb dengan checklist pada Show Hidden Files (dotfiles).
- Saat membuka file ekstensi .php .html ataupun teks biasa , maka cPanel akan membuka dialog untuk memeriksa pengodean karakter file tsb. Untuk memastikan kompabilitas maksimum saat mengakses file. Anda dapat menonaktifkan fitur ini dengan checklist pada Disable Character Encoding Verification Dialogs.
Ragam Fitur cPanel File Manager.
Membuat Berkas Baru.
Langkah Pertama dalam mebuat file adalah dengan mengakses menu paling atas dibagian kiri + FILE, kemudian buatlah judul berkas beserta ekstensinya dan juga path/lokasi file tsb nantinya.
Membuat Folder Baru.
Sama seperti langkah membuat berkas, untuk membuat folder baru Anda hanya perlu mengakses +FOLDER pada bagian atas kiri, selanjutmya buatlah judul folder serta tentukan path/lokasi foldernya.
Menyalin.
Untuk menyalin file, tentunya Anda harus memilih file ataupun folder yang akan disalin terlebih dahulu, setelah itu klik COPY , maka file yang sudah anda pilih sebelumya sudah tersalin. Anda dapat memilih lebih dari satu file dengan cara menekan tombol shift saat melakukan seleksi pada file.
Memindahkan.
sama seperti menyalin file/folder Anda dapat melakukan Pemindahan lebih dari satu file, dengan cara menekan tombol shift , kemudian Klik MOVE maka aka nada Tampilan dimana anda akan diminta untuk memastikan lokasi perpindahan file/folder tersebut.
Unggah Berkas.
untuk melakukan unggah file pada cPanel Anda, cukup dengan menekan tombol UPLOAD , maka akan muncul tampilan seperti ini pada tab browser baru :
Untuk melakukan unggah anda cukup Drag&Drop pada file. Anda juga dapat menimpa file sebelumnya dengan cara checklist pada Overwrite existing files.
Download Berkas.
Anda dapat mengunduh berkas satu maupun lebih dengan cara memilih file mana yang akan di unduh , lalu klik download pada menu paling atas.
Menghapus Berkas.
Lakukan seleksi pada satu file maupun lebih klemudian klik DELETE, aka nada tampilan dimana anda dapat memilih penghapusan file tsb , apakah akan menghapus berkas secara permanen ataupun menghapus berkas ke Kotak sampah.
Merubah Nama Berkas / Folder.
Anda dapat mengganti nama Berkas ataupun Folder yang ada , dengan cara memilih dokumen ataupun folder yang diinginkan kemudian klik RENAME.
Teks Editor.
Pilih berkas yang akan diedit setelah itu klik kanan/pun klik EDIT pada menu atas,
Maka Anda akan diarahkan pada tab baru, Anda dapat melakukan edit file dan ketika Anda telah selesai melakukan edit pada berkas, klik SAVE CHANGES pada pojok kanan atas.
Ekstrak Berkas.
Untuk mengekstrak berkas yang dikompres, silahkan pilih Berkas kemudian klik Kanan / akses melalui menu atas pilih EXTRACT. Kemudian tentukan lokasi ekstrak file tadi.
perlu diketahui bahwa cPanel File Manager hanya dapat mengesktrak file dengan ekstensi : .Zip, .GZip , .BZip2 .
Mengopresi Berkas atau Folder.
lakukan seleksi pada berkas ataupun folder yang akan dikompres , kemudian klik Kanan / melalui menu atas klik COMPRESS , Kemudian tentukan jenis kompresi : .Zip , .GZip , . BZip2 . lalu klik Compress , maka progress dan hasil dari kompresi akan ditampilkan pada Bar proses.
Melihat Berkas
pilih Berkas yang akan dilihat , kemudian klik kanan / klik VIEW . secara otomatis berkas akan terbuka otomatis pada tab baru, serta perlu diketahui anda tidak dapat melakukan perubahan pad file saat memilih Menu VIEW.
Bagaimana,lengkap bukan fitur-fiturnya, dengan hadirnya cPanel File Manager kalian tidak perlu lagi repot melakukan koneksi pada file ftp untuk mengakses file dllnya.
Apabila kamu masih bingung dengan Tutorial dan penjabaran diatas, silahkan livechat pada agen kami.
Terima Kasih.